• Jelajahi

    Copyright © NUSPOS
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Bupati Koltim Monitoring Langsung Dapur Umum, Makan Bergizi Gratis ( MBG ) di Kecamatan Tirawuta

    Minggu, 13 April 2025, April 13, 2025 WIB Last Updated 2025-04-14T06:31:45Z


    KOLTIM.NUSPOS.com- Bupati Koltim Abd Azis SH.,MH , monitoring langsung Dapur Umum  yang dimulai pagi ini pukul 07.30 wita yang dipusatkan di Kantor SPPG (SKB) Desa Woiha. Senin 14/4/2025


    Bupati Koltim bersama Rombongan dan Forkompinda menyaksikan secara langsung proses persiapan hingga distribusi makanan bergizi yang menjadi bagian dari program makan bergizi gratis ( MBG ) adalah Asta cita Presiden RI  Prabowo Subianto 



    Pada saat kunjungan di Dapur Umum, Orang nomor Koltim menyampaikan, bahwa program ini tidak sekadar memberikan makanan gratis, namun merupakan bagian penting dari strategi jangka panjang dalam membangun sumber daya manusia Koltim sejak usia dini. Imbuhnya 


    “ Program Makan Bergizi Gratis(MBG) ini adalah bentuk nyata dan komitmen dari kepedulian pemerintah terhadap masa depan anak-anak kita, Kami   ingin pastikan tidak ada anak-anak Koltim yang kekurangan gizi.  Mereka ini adalah investasi masa depan ". Kata Bupati 


    Abd Azis juga mengapresiasi kepada satuan pelayanan pemenuhan gizi ( SPPG ), dengan penuh antusias semangatnya walaupun perdana tapi sudah menunjukan pengalaman. Semoga ini menjadi modal kita untuk menyasar Dapur Umum selanjutnya, dan untuk saat ini baru satu Dapur Umum di kecamatan Tirawuta. Jelasnya 



    " Untuk tahap awal, program MBG menyasar beberapa sekolah di Kecamatan Tirawuta, yaitu SDN 1 Raterate, SDN 1 Woiha, SDN 1 Orawa, SDN 1 Lara, serta SMPN 1 dan 2 Tirawuta. Total siswa yang menerima manfaat dari program ini mencapai 1.039 anak ". Terangnya 


    " Terimakasih kepada Pemerintah Pusat dalam hal ini Bapak Presiden Prabowo ". Pungkasnya 


    Ditempat yang sama Perlianto SH Kepala satuan pelayanan pemenuhan gizi (SPPG) badan gizi Nasional ( MBG ), menyampaikan kebutuhan menunya makan bergizi gratis insyaallah akan terpenuhi dengan bantuan suplaier dari kecamatan Tirawuta. Sambungnya 


    " Kami tetap mengikuti arahan dan petunjuk dari pimpinan kami, bahwa untuk menu makan bergizi gratis ( MBG ) Kita harus perdayakan lokalan seperti UMKM , Koprasi Desa dan Bumdes yang ada pada kecamatan tersebut. Tukasnya 


    Hadir dalam kegiatan tersebut Ka. SPPG , OPD , Asisten, Staf Ahli, unsur Forkompinda TNI, Polri, dan Kejaksaan yang bersama-sama Bupati Koltim Monitoring Dapur Umum dalam ketersediaan program makan bergizi gratis ( MBG ) berjalan sesuai Harapan. ( Red )

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini